Search

Rupiah Rp15.000/USD, BI Sebut Pengaruh Sentimen Global

loading...

JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) telah menyentuh level psikologis Rp15.000/USD. Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengaku siap menghadapi perubahan tersebut.

Perry menjelaskan, pergerakan mata uang Garuda saat ini memang tengah diselimuti ketidakpastian. Ketidakpastian tersebut menjadi sentimen global yang menjadi faktor utama anjloknya rupiah.

"Dalam hidup siap hadapi perubahan, penuh ketidakpastian. Ketidakpastian kenali dulu, identifikasi dulu tiupan angin kencangnya seperti apa, bisa diantisipasi tidak? Dalam konteks ini dari global," ujarnya di Jakarta, Rabu (3/10/2018).

Setelah mengetahui penyebab dari global itu, Perry menyampaikan, harus dilakukan cek terhadap perekonomian dalam negeri. Jika masih ada yang belum baik maka bisa diperbaiki.

"Cek badan kita cukup sehat atau tidak, sehingga kita tahu apakah badan kita kuat hadapi gejolak global. Selain itu tentu bagian mana butuh perbaikan," katanya.

Selanjutnya, Perry menambahkan, juga harus melakukan langkah persiapan yang tepat dengan respons jangka pendek. Tak kalah penting yakni dengan kebijakan jangka panjang agar fundamental ekonomi Indonesia lebih kuat. "Amerika Serikat membuat perubahan global. Seluruh dunia mengalami, faktanya begitu," pungkasnya.

(fjo)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://ekbis.sindonews.com/read/1343281/33/rupiah-rp15000usd-bi-sebut-pengaruh-sentimen-global-1538558187

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rupiah Rp15.000/USD, BI Sebut Pengaruh Sentimen Global"

Post a Comment

Powered by Blogger.