Search

Garuda Punya Direksi Baru, Pengusaha Ingin Harga Tiket Pesawat Lebih Rasional

loading...

JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Hariyadi Sukamdani menilai pemilihan Direktur Utama Garuda Indonesia kali ini jauh lebih profesional dibanding sebelumnya. Berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk memutuskan untuk menunjuk Irfan Setiaputra sebagai direktur utama (dirut) perusahaan.

Selain itu, RUPSLB juga menunjuk Triawan Munaf sebagai Komisaris Utama Garuda. "Dengan komisaris yang baru ini harapannya lebih baik lagi. Apalagi kalau kita lihat komisarisnya cukup dekat dengan kita. Ada Pak Triawan Munaf, Pak Chairil Tanjung. Tapi saya tidak tahu persis Pak Irfan ini background beliau di mana," ujarnya di Jakarta, Kamis (23/1/2020).

Menurutnya penunjukan Triawan Munaf sebagai Komisaris Utama Garuda telah sesuai dengan latar belakangnya sehingga diharapkan bisa membawa Garuda ke perkembangan yang lebih baik. "Triawan itu kan lebih banyak background-nya di advertising dan marketing, lebih kepemasaran. Saya pikir bisa membawa dampak yang cukup bagus," ungkapnya.

Baca Juga:

Hariyadi juga berharap dengan jajaran direksi Garuda Indonesia yang baru ini bisa memberikan dampak pada harga tiket pesawat yang lebih rasional. "Kita berharap mini impact-nya terhadap harga tiket juga lebih rasional sehingga mendukung perkembangan pariwisata lebih baik," tuturnya.

(akr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dong https://ekbis.sindonews.com/read/1505455/34/garuda-punya-direksi-baru-pengusaha-ingin-harga-tiket-pesawat-lebih-rasional-1579778626

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Garuda Punya Direksi Baru, Pengusaha Ingin Harga Tiket Pesawat Lebih Rasional"

Post a Comment

Powered by Blogger.